Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Ajaib! Inilah Cara Mudah Membuat Piscok Khusus Untuk Pemula

Piscok Enak
source : freepik.com

Piscok (pisang coklat) merupakan Salah satu jenis jajanan yang banyak digemari oleh semua orang, khususnya dikalangan anak-anak. 

Perlu diingat, piscok terbuat dari buah pisang yang digulung dengan kulit pangsit dan diberi toping meses di atasnya.

 

Untuk varian rasa piscok , Anda bisa menambahkan berbagai rasa, misalnya coklat, keju, susu, dan lain-lain.

Dengan rasanya yang manis, jajanan piscok bisa Anda jual belikan di berbagai macam tempat yaitu sekolah, warung, pasar, hingga tempat makan lainnya.


Perlu diketahui, piscok sangat pas dan cocok saat disajikan dengan minuman hangat. Selain itu, proses pembuatan piscok sangatlah mudah, apalagi bagi para pemula.

Apakah Anda tertarik dan berfikir untuk membuat piscok? Jika iya, maka Anda bisa mengikuti penjelasan berikut sampai habis.



Hal-Hal Yang Perlu Diperhatikan Sebelum Membuat Piscok

Ada beberapa hal yang harus diperhatikan dalam pembuatan piscok, agar rasa yang dihasilkan enak dan lezat.

Hal apa saja itu?, mari perhatikan langkah-langkah berikut ini.

  1. Memilih jenis pisang kepok yang sudah matang.
  2. Pilih susu cair dan meses yang masih jauh dari tanggal kadaluarsanya
  3. Perlu diingat, dalam proses penggorengan piscok, Anda harus memperhatikan besar kecilnya volume api kompor agar tidak terlalu gosong.
  4. Selama proses penggulungan pisang dengan kulit pangsit, alangkah baiknya diberikan sedikit putih telur untuk mengikat gulungan pisang agar tidak mudah lepas.


Alat dan Bahan Pembuatan Piscok

Sebelum ke tahap pembuatan piscok, mari kita siapkan alat dan bahannya terlebih dahulu.

Alat

  1. Kompor
  2. Wajan
  3. Pisau dapur
  4. Sarung tangan plastik
  5. Sendok makan
  6. Panci Kukus

Bahan

  1. 5 Buah Pisang Kepok atau Sesuai Keinginan
  2. 1-2 Butir Telur
  3. 1 Pack Kulit Pangsit
  4. Meses Coklat Sesuai Selera ( Boleh memakai rasa meses yang lain )
  5. 2 Sachet Susu Coklat/Putih

Langkah-langkah Cara Membuat Piscok

Pisang Coklat Sedap
source : freepik.com

Langkah selanjutnya adalah proses dan langkah-langkah pembuatan piscok yang baik dan benar.

Untuk lebih jelasnya, ikuti panduan langkah-langkah berikut.

  1. Siapkan 5 pisang kepok yang sudah matang dan taruh pisang tersebut ke wadah panci.
  2. Kemudian, kukus pisang kepok tersebut ke dalam panci dan tunggu selama 15 menit agar pisang memiliki tekstur yang empuk ketika dimakan.
  3. Setelah dikukus, sisihkan pisang kepok ke dalam wadah sampai buah pisang terasa dingin. 
  4. Kemudian kupas kulit pisang kepok menggunakan pisau dapur.
  5. Setelah itu, siapkan kulit pangsit dan putih telur.
  6. Selanjutnya, masukkan pisang ke dalam kulit pangsit. Sebelum pisang dan kulit pangsit digulung, jangan lupa untuk memasukkan meses coklat dan keju secukupnya.
  7. Lalu, gulung pisang dan kulit pangsit dengan baik. Jangan lupa untuk memberikan putih telur ke kulit pangsit agar merekatkan gulungan.
  8. Jika sudah, goreng piscok ke dalam wajan dengan menggunakan api yang kecil. Jangan lupa untuk sesekali membolak-balikkan piscok tersebut hingga tingkat kematangan yang merata.
  9. Apabila piscok sudah terlihat warna kecoklatan, maka tiriskan piscok tersebut ke wadah yang telah disediakan.
  10. Berikutnya, Taruhlah piscok yang matang ke dalam piring. Lalu oleskan susu putih atau coklat sesuai keinginan Anda.
  11. Terakhir, taburkan meses coklat dan keju parut agar rasa piscok lebih nikmat dan piscok terlihat menggugah selera.
  12. Dan piscok siap Anda santap.


Baca juga : Cara Mudah Membuat Kue Nagasari Yang Enak dan Lezat


Nah bagaimana menurut Anda, pasti menyenangkan bukan? 

Dengan mengikuti tips di atas, Anda bisa mempraktekkannya di rumah dengan mudah. Bagi Anda para pemula, bisa mencoba dan menirukan pembuatan piscok dengan mengikuti panduan di atas.


Selain sehat, piscok bisa dibuat sebagai ide usaha makanan ringan di sekitar tempat tinggal Anda.

Jika Anda tertarik dengan artikel-artikel kami, silahkan anda bisa request apa yang kami buat di artikel selanjutnya.

Terimakasih dan Selamat mencoba!

Penulis Kontributor : Arifin Al Amin

Instagram : @muhammadarifinamin

Hobi : Bercocok tanam dan musik 

Posting Komentar untuk "Ajaib! Inilah Cara Mudah Membuat Piscok Khusus Untuk Pemula"