Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

12 Fakta Menarik Gunung Wilis

Puncak Gunung Wilis


Tahukah kalian Gunung Wilis? 

Gunung ini ternyata memiliki keunikan yang patut kita ketahui.

Selain itu, Gunung Wilis menyimpan berbagai potensi alam yang cukup banyak mulai dari sektor pertanian, sektor wisata, sumber daya manusianya dan masih banyak lagi.

Namun apakah kalian tau, apa saja fakta-fakta tentang Gunung Wilis?

Jika belum yuk simak artikel yang satu ini.



1| Gunung Wilis memiliki ketinggian 2.563 meter di atas permukaan laut (mdpl).

2| Gunung Wilis terletak di enam wilayah kabupaten diantaranya, Kab Madiun, Kab Kediri, Kab Ponorogo, Kab Nganjuk, Kab Trenggalek, dan Kab Tulungagung.

3| Di Gunung Wilis Terdapat kawasan hutan Dipterokarp Bukit, hutan Dipterokarp Atas, hutan Montane, dan hutan Ericaceous atau hutan gunung.

4| Pada jaman dulu, Di kawasan Gunung Wilis pernah dilalui Jendral Sudirman dalam penyerangan Serangan Umum 1 Maret 1949 ke Yogyakarta.


Baca Juga : 14 Fakta Nasi Pecel Madiun


5| Terdapat jalur pendakian yang berbeda-beda mulai dari Kabupaten Kediri di Kecamatan Mojo, Kab Tulungagung dari Kecamatan Sendang, Kabupaten Nganjuk, dan Kabupaten Ponorogo serta Kabupaten Madiun.

6| Puncak tertinggi dari Gunung Wilis disebut sebagai puncak liman atau puncak Ngaliman.

7| Terdapat wisata di lereng Gunung Wilis yang populer di kalangan masyarakat sekitar seperti Wisata Air Terjun Sedudo, Wisata Hutan Pinus Nongko Ijo Kare, Wisata Telaga Ngebel, Monumen Kresek, dan masih banyak lagi.

8| Warga di sekitaran Gunung Wilis yang berada di Kab Tulungagung mengaku melihat Harimau.

9| Di temukan bangunan mirip Candi di Lereng Gunung Wilis yang berada di Kecamatan Mojoroto, Kab Kediri.

10| Pemandangan di Gunung Wilis masih terlihat bersih dan masih terjaga kelestarian alamnya hingga sekarang.

11| Banyak masyarakat sekitar Gunung Wilis yang bercerita tentang mitos dan misteri.

12| Dahulu lereng Gunung Wilis menjadi saksi bisu kekejaman PKI di Madiun dan sekitarnya.


Baca Juga : 10 Misteri Dan Mitos Gunung Wilis Yang Ternyata..........

Posting Komentar untuk "12 Fakta Menarik Gunung Wilis"